Proyek CSR Kebun Marjandi Pasang Adonan Perekat Batu Padas hanya Menggunakan Tangan

Simalungun, hetanews.com - Proyek pembuatan parit pasangan sepanjang sekira 350 meter yang merupakan dana Coorporate Social Responsibility (CSR) PTPN IV Unit Marjandi di Huta Bahsawah, Nagori Mekar Sari Raya, Kecamatan Pane terkesan asal jadi.
Pasalnya, pihak Rekanan CSR kebun Marjandi dalam memasang campuran pasir semen yang merupakan perekat batu padas dinding saluran parit pasangan hanya menggunakan tangan pekerja tanpa alat bantu. “Padahal lazimnya itu menggunakan sendok pasang," ujar Warno salah satu warga di sana saat melintasi lokasi, Senin (15/5/2017).
Menurutnya, akibat aksi terkesan malpraktek konstruksi yang dilakukan para pekerja, pemasangan dinding saluran parit pasangan sudah berulang kali ambruk. Sementara pemasangannya mulai dikerjakan sepekan lalu.
"Mungkin karena campuran semen pasirnya tak sesuai takaran hingga para pekerja mampu menggunakan tangannya tanpa pelindung berupa sarung tangan. Dan berulangnya pasangan batu padas ambruk juga diduga akibat campuran perekat tak sesuai dan cuaca," ujarnya.
Terpisah, Erin warga lainnya membenarkan kejadian itu. "Memang itulah terjadi, saat kita pertanyakan, para pekerja menyebut sudah biasa melakukannya sehingga kembali kita tanya siapa oknum pemborongnya. Dan menurutnya, si Haloho karyawan di kantor direksi (kandir)," ungkapnya.
Manager kebun Unit Marjandi, Swandi Damanik yang coba dikonfirmasi melalui nomor telepon pribadinya dari salah satu karyawan mendapatkan jawaban nomor yang anda tuju berada di luar jangkauan.
Komentar 0
Artikel Terkait
Vijay Didakwa Maling Sepeda Motor - 3 years ago
Populer Hari ini
- #1 Selamat Jalan Ilfan Armando Tarigan ...
- #2 Akibat Proyek Tol, Jalan Warga Rusak Dan Hancur
- #3 Terancam Tidak Memiliki Kantor Dinas, Pemkab Simalungun Ajukan Banding
- #4 Zona Merah Corona di Sumatera, Medan hingga Palembang
- #5 Oknum Pejabat PUPR Dilaporkan Dugaan Pungli Atas Nama Penegak Hukum
- #6 Diduga Lalai, Dua Pengendara Motor Tewas Berlaga Di Jalan Merdeka
- #7 Siantar Mulai Rusak, Judi Gelper Semakin Merajalela Rusak Generasi Muda
- #8 Remaja 13 Tahun Akui Suka Sama Pria Beristri, Si Pria Malah Dipidana
- #9 Hasil Penelitian di Jepang: Efektivitas Masker Kain Paling Baik
- #10 Pengiriman Sabu Lolos dari Pemeriksaan di Bandara, Begini Modus Pelaku
pilkada sumut
KPU Tetapkan Asner Susanti Pemenang Pilkada Siantar - 1 month ago
Golput Menang di Pilkada Medan - 1 month ago
Muhajidin Nur Hasim Laporkan Intimidasi Ormas ke Bawaslu - 1 month ago