Darina: “Aku Tau Benjolan ini Tumor, setelah JR Saragih Menolong Saya” (Darina 4)

Simalungun, hetanews.com - Setelah menahankan rasa sakit pada bibirnya selama 2 tahun, akhirnya Darina (54) mendapatkan pengobatan gratis yang diberikan oleh Bupati Simalungun JR Saragih.
Melalui pengobatan tersebut, ia mendapatkan tindakan operasi hingga Darina mengetahui bahwa benjolan pada bibirnya adalah tumor yang telah bersarang selama 15 tahun.
Sebelumnya, atas rekomendasi JR Saragih, Darina mendapatkan rujukan menuju Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tuan Rondahaim melalui Puskesmas Tiga Urung pada 11 April 2017, menggunakan mobil ambulance milik Pemkab Simalungun, selang sehari setelah dirinya bertemu JR Saragih.
“Tanggal 11 minggu lalu saya bertemu dengan pak Bupati. Setelah dilihat kondisi saya, langsung besoknya disuruh datang ke Puskesmas Tiga Urung, dan hari itu juga dirujuk langsung ke Raya,” tuturnya.
Darina juga menceritakan sewaktu tiba di Raya, dirinya disambut hangat oleh JR Saragih beserta jajaran Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Simalungun. Saat itu JR Saragih mengatakan kepada Darina agar tidak mengkuatirkan biaya perobatannya.
“Sampai di Raya, saya langsung disambut sama pak bupati. Dan pak JR bilang enggak usah takut biaya, yang penting saya sehat dulu. Betapa lega hati ini,” ujarnya.
Mendapatkan perawatan selama 1 malam di RSUD Rondahaim, Darina lantas dirujuk menuju RS Efarina Etaham untuk dilakukan tindakan operasi di bibirnya. Darina juga mengungkapkan dirinya mendapatkan perawatan selama 4 hari di RS Efarina Etaham tanpa biaya sepeser pun.
“Selama 4 hari saya dirawat di sana, sampai disana pun langsung dapat pelayanan dan tanpa bayar sama sekali,” ungkapnya.
Pasca tindakan operasi, Darina baru mengetahui bahwa benjolan pada bibirnya adalah sebuah tumor. Namun jenis tumor tersebut belum diketahui olehnya, dikarenakan masih dalam proses uji laboratorium selama 10 hari terhitung sejak dirinya selesai di operasi.
“Habis operasi baru saya tau kalau benjolan ini adalah tumor. Tapi belum tau saya ganas atau enggak, nunggu 10 hari lah karena masih uji laboratorium,” tuturnya.
Darina juga menceritakan tentang pelayanan medis yang diberikan RS Efariana Etaham memuaskan, selain itu dirinya juga mendapatkan pelayanan yang baik dari Pemkab Simalungun.
Nenek 5 orang cucu ini juga mendapatkan pelayanan ambulance gratis dari Pemkab Simalungun mulai dari keberangkatan hingga sampai dirinya tiba di rumah. (bersambung).
Baca berita sebelumnya:
Di Kampung ini Gak Ada lagi Kerjaan lain, selain Kerja Kebun (Darina 1)
Derita Istri BHL Kebun, “Saya Pikir Tahi Lalat Biasa” (Darina 2)
Dibalik Bencana Longsor itu Ada Hikmahnya, Ketemu Langsung sama JR Saragih (Darina 3)
Baca berita selanjutnya:
JR Saragih Jadi Orang Nomor Satu di Sumatera Utara, tegas Penderita Tumor ini (Darina 5)
Komentar 0
ARTIKEL TERKAIT
Video-Pasien Tumor yang Dioperasi JR - 3 years ago
Populer Hari ini
- #1 Cerita Asrul Honda Beat HP Xiaomi Hilang Percuma Lapor Polisi
- #2 Peluang Putra Sulung Almarhum Asner Menjabat Wakil Walikota
- #3 Ayah Pergoki Putrinya Berduaan di Kamar Hotel dengan Seorang Pemuda, Pelaku Ngaku Sudah Berhubungan
- #4 Dinyatakan Bersalah Plagiat Diri Sendiri, Rektor USU Terpilih Akan Banding
- #5 Geger Akun FB Warga Sukabumi Unggah Hina Wafatnya Syekh Ali Jaber
- #6 Alat Tes Corona GeNose Rp 62 Juta/Unit, Hasilnya Bisa buat Syarat Wira-wiri?
- #7 Menkes AS Mundur, Ingatkan Trump Rusuh Capitol Nodai Warisan Pemerintahan
- #8 Puput Lepas Karier dari Polwan untuk Ahok
- #9 Senin Depan, Pemko Medan Kembali Berlakukan WFH
- #10 Diserahkan Ke Polisi Arif Mengaku Khilaf Dan Minta Maaf
pilkada sumut
KPU Tetapkan Asner Susanti Pemenang Pilkada Siantar - 1 month ago
Golput Menang di Pilkada Medan - 1 month ago
Muhajidin Nur Hasim Laporkan Intimidasi Ormas ke Bawaslu - 1 month ago