5 Tahun Kerusakan Jalan Simpang Dolok Malangir-Serbelawan Belum Diperbaiki

Simalungun, hetanews.com - Warga Serbelawan, Kecamatan Dolok Batunanggar, Kabupaten Simalungun mengharapkan percepatan terhadap perbaikan infratruktur jalan jurusan Simpang Dolok Malangir - Serbelawan.
“Memang sudah ada kabarnya recana dari Pemkab Simalungun untuk melakukan perbaikan. Namun kami inginkan agar segera dilakukan,” sebut salah seorang warga, Sumiran, Sabtu (16/4/2016).
Diungkapkan Sumiran, dikarenakan parahnya kondisi jalan membuat warga sekitar harus menahankan rasa abu yang setiap harinya dirasa jika melalui jalan tersebut. “Hotmix nya sudah terkelupas semua. Kalau hujan maka akan digenangi oleh air dan musim panas maka, kami harus merasakan abu,” ungkapnya.
Sumiran menuturkan, jalan mulai dari Simpang Dolok Malagir hingga Serbelawan berjarak sekitar 7 Km. Menurutnya, ini merupakan jalan satu - satunya yang digunakan warga untuk aktifitas transportasi. “Lihat ajalah kondisi jalan, semuanya penuh dengan lubang. Hotmix nya sudah terkelupas,” ujarnya.
Dia juga mengaku, sudah lebih dari 5 tahun jalan itu tidak pernah sama sekali mendapatkan perbaikan dari Pemkab Simalungun.
Sebelumnya, Kepala Dinas (Kadis) PU Bina Marga Kabupaten Simalungun, Johanes Gurning, beberapa waktu lalu mengungkapkan bahwa pihaknya telah memasukkan rancangan perbaikan terhadap jalan tersebut. “Direncanakan tahun ini akan dilakukan perbaikan terhadap jalan itu. Lokasinya termasuk salah satu yang diproritaskan,” ungkapnya.
Komentar 1

Artikel Terkait
Bupati Terpilih Simalungun Diharapkan Perhatikan Kualitas SDM Warganya - 1 minggu yang lalu
Anggota DPR RI Hinca Panjaitan Apresiasi 4 Instansi Penegakan Hukum Simalungun - 3 minggu yang lalu
Rakor Penegakan Hukum Se-kabupaten Simalungun Sepakati Sidang Elektronik - 3 minggu yang lalu
Warga Antusias Laksanakan Pemilihan Kepala Lingkungan - 3 minggu yang lalu
Slamet Satu-Satunya Penggiat Madu Di Sumut Asal Simalungun - 1 bulan yang lalu
Kembalikan Dana Desa Ratusan Juta, Pangulu Dolok Ulu Tetap Diganjar 1 Tahun - 1 bulan yang lalu
Populer Hari ini
- #1 Pelajar Asal Medan Tenggelam Di Perairan Danau Toba Ajibata
- #2 Putra Presiden Kaesang Pangarep Klarifikasi Isu Putus dengan Felicia Tissue
- #3 AHY Usai Bertemu 34 DPD Demokrat: Kami Sepakat, KLB Moeldoko Melanggar Hukum
- #4 Membedah Asal-usul Kata 'Doorsmeer', Tempat Cuci Kendaraan di Medan
- #5 Max Sopcaua Sebut Belasan Kader Demokrat Sumut Ikut KLB, Ini Tanggapan Plt Ketua PD Sumut
- #6 Dibawah Pemerintahan Xi Jinping, China Bisa Buat Ancaman Global yang Lebih Berbahaya
- #7 Kebakaran Terjadi Kotapinang Sumut, 11 Ruko Hangus
- #8 Serunya Baksos Donor Darah Lions Club Bersama Denpom I/1 Siantar Dan Satkom Gajah Mada, Usai Donor Dapat Bingkisan
- #9 Beredar Kabar Warga Meninggal Usai Disuntik Vaksin, Ini Kata Kadinkes Sumut
- #10 Cerita Gatot Nurmantyo Pernah Ditawari Lengserkan AHY: Moral Saya Tak Terima
heta bicara
Dari Seorang Penjaga Warnet, Ide Tokopedia Terlahir Tuk Jadi Terbesar di Indonesia - 2 minggu yang lalu
Momentum Hari Pers Nasional - 3 minggu yang lalu
Tuntutan Hadirnya Partai Politik Alternatif Kaum Muda Milenial - 1 bulan yang lalu
Para Swing Tradder Yang Mulai Mengkhawatirkan Masyarakat Pasar Modal - 2 bulan yang lalu
(Hadirnya) Negara Dalam Kesengsaraan Pandemi - 2 bulan yang lalu