SIANTAR - Corporate Social Responsibility (CSR) FIFGROUP melalui pilar FIFGROUP Pintar Cabang Siantar gelar kegiatan JAMSOS (Jam Mengajar Sosial) dengan materi literasi industri keuangan kepada para siswa dan guru, di SMK Negeri 1 Pematang Siantar, Jumat (22/9/2022).

Pada kesempatan itu, Kepala cabang FIFGROUP Siantar diwakili Human Resource Development (HRD) Isyana Rahayu memimpin kegiatan sekaligus menjadi pemateri.

Turut hadir Muhammad Ramadhan selaku Fiducia Clerk dan Eny Oktavia Haloho selaku CAP yang merupakan utusan perwakilan karyawan FIFGROUP.

"Sekolah ini memiliki hubungan erat ke kita saat ini. Seperti siswa menjalani magang atau praktek lapangan kerja di kantor FIFGROUP Siantar," kata Isyana.

Sesuai misi menjadi pemimpin industri yang dikagumi secara nasional, kata Isyana, FIFGROUP mengadakan JAMSOS sebagai bentuk dukungan terhadap dunia pendidikan Indonesia.

Adapun kegiatan ini dilaksanakan rutin setiap tahunnya, yang diselenggarakan di tingkat Sekolah Menengah Atas/Kejuruan.

Selain edukasi para siswa didik, pelatihan untuk para guru dalam skala besar juga dilakukan agar meningkatkan kompetensi tenaga pendidik.

"Ada 30 siswa siswi utusan setiap kelas yang menjadi peserta dan sebagian guru juga tadi ikut dalam kegiatan itu," tuturnya.

Seluruh rangkaian kegiatan JAMSOS FIFGROUP itu disambut baik dan positif oleh pihak sekolah.

"Dari awal berlangsung kegiatan sampai akhir semua berjalan dengan baik dan antusias siswa dan guru-guru SMK 1 harus diacungi jempol,” katanya

“Begitu juga tadi bapak kepala sekolah SMK 1, M Hotmauli Sitorus saat pemberian piagam oleh kita merespon baik kegiatan ini," tutupnya.

Sebagai informasi, FIFGROUP merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pembiayaan.

Anak dari Perusahaan Astra International yang kian lama berjalan berdampingan dengan masyarakat dalam pelayanan sejak 34 tahun yang lalu.

Baik dalam pembiayaan sepeda motor baru khusus merk Honda, pembiayaan pinjaman dana, pembiayaan perlengkapan rumah tangga seperti elektronik dan furniture, pembiayaan naik haji maupun umroh, serta pembiayaan pembelian emas atau logam mulia.

Tonton: Video Si Ebong Mengajak Kasat Lantas AKP Relina Mencurahkan Isi Hati