SIMALUNGUN - Lokal Champion menjadi kunci dan ujung tombak keberhasilan Pariwisata untuk memajukan Desa Wisata di kawasan Danau Toba.

Hal itu disampaikan Florida Pardosi, Direktur Pengembangan SDM Kemenparekraf RI, saat membuka acara Biannual Tourism Forum (BTF) di Niagara Hotel Parapat, Senin (20/03/2023).

BTF salah satu program kerjasama Bank Dunia dengan Pemerintah RI di bidang pariwisata. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mempertemukan para pengelola desa wisata dengan para pemangku kepentingan dalam sebuah forum diskusi.

Menurut Florida, melalui BTF dapat memberikan pandangan kepada masyarakat desa sasaran, khususnya di desa wisata di sekitar Danau Toba sesuai KTA (Key Tourism Area)

Program ini, lanjut Florida, memiliki 6 tahapan yang diharapkan dapat memberikan output yang optimal dalam pengembangan desa wisata khususnya SDM di desa wisata.

Adapun 6 tahapan yaitu Sosialisasi, Pelatihan,Penyusunan Proposal, Penilaian, Pendampingan dan Apresiasi, sehingga terbentuk Local Champion kampung wisata