HETANEWS.com - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melayangkan pujian kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution di depan Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi. Momen itu terjadi saat Prabowo memberikan sambutan saat diminta oleh Bobby melaunching Pemuda Bela Negara (PBN) di Medan Belawan, Kota Medan.
Sebelum Prabowo memberikan sambutan, Bobby menjelaskan bahwa program PBN merupakan salah satu upaya mereka untuk mengentaskan permasalahan di Medan bagian Utara, termasuk tawuran yang kerap terjadi. Sehingga mereka membuat program ini dengan bekerjasama dengan Kodim 02/01 Medan yang akan memberikan pelatihan.
Tiap tahunnya, kata Bobby, mereka akan melatih sebanyak 50 sampai 100 pemuda. Sehingga program ini akan menjadi solusi jangka panjang dengan membentuk karakter pemuda seperti TNI.
Setelah Bobby menjelaskan program PBN itu, Prabowo kemudian memberikan sambutan. Prabowo memuji program tersebut karena menurutnya merupakan inisiatif yang luar biasa.
"Saya menilai bahwa inisiatif ini adalah inisiatif yang luar biasa," kata Prabowo Subianto, Sabtu (28/1/2023).
Prabowo Subianto berbicara di depan Bobby dan Edy Rahmayadi (Nizar Aldi/detikSumut).
Pujian itu dilayangkan Prabowo di depan Gubsu Edy yang turut menghadiri kegiatan tersebut. Selain itu, terdapat juga pimpinan Forkopimda Medan dan pemuda yang ikut program PBN tersebut.
Lebih lanjut, Prabowo menyebutkan program PBN merupakan pemikiran kreatif. Program ini akan membantu Indonesia dalam segi pertahanan.
"Ini adalah suatu pemikiran yang kreatif dan ini akan sangat membantu pertahanan negara," sebutnya.
Sebab generasi muda merupakan masa depan Indonesia. Sehingga jika anak muda rusak oleh narkoba dan bertindak kriminal, maka kaya dia masa depan Indonesia akan suram.
"Pemuda-pemuda pemudi-pemudi kita adalah masa depan, kalau pemuda-pemudi kita rusak oleh narkoba, rusak oleh perilaku kriminalitas, maka masa depan Indonesia akan suram," ujarnya.