TEBINGTINGGI,HETANEWS.com - Polres Tebingtinggi mulai mengalihkan kendaraan yang datang dari tol Medan - Tebingtinggi ke pintu gerbang yang baru mulai hari ini, Kamis (22/12/2022).

Langkah itu dilakukan guna mengurai penumpukan kendaraan di depan pintu tol Medan - Kualanamu - Tebingtinggi (MKTT) jelang libur natal dan tahun baru.

Kasat Lantas Polres Tebingtinggi, AKP Doraria Simanjuntak mengatakan, pintu tol Tebingtinggi - Indrapura telah dibuka sebagai jalur ke luar kendaraan yang datang dari Medan menuju Tebingtinggi.

"Hari ini untuk mengurai kemacetan di pintu tol MKTT, gerbang tol Tebingtinggi - Indrapura telah dibuka sebagai jalur untuk ke luar kendaraan," kata Dora kepada Tribun, Kamis (22/12/2022).

Dora mengatakan, kendaraan akan melintas melalui flyover kemudian melewati jalur tol Tebingtinggi - Indrapura beberapa kilometer hingga sampai di gerbang tol yang baru.

Sementara itu, gerbang tol MKTT hanya digunakan sebagai jalur masuk kendaraan dari arah Tebingtinggi menuju Medan.

"Jadi kendaraan akan lewat flyover yang baru dibangun dan lewat akses tol Tebingtinggi - Indrapura kemudian ke luar dari pintu tol yang baru ke jalan lintas Sumatera. Sementara untuk kendaraan yang dari Tebingtinggi menuju Medan masuk dari pintu biasa tol MKTT," ujarnya.

Selain gerbang tol, ruas tol Tebingtinggi - Indrapura dan Dolok Merawan - Siantar pun rencananya akan dioperasikan pada Jumat (23/12/2022) besok.

Meski begitu, Polres Tebingtinggi masih menunggu arahan dari Kapolda Sumut sebelum jalur tersebut dapat digunakan.
Saat ini polisi bersama instansi terkait terus melakukan persiapan dan pengecekan di ruas tol dan pintu masuk di dua ruas tol itu.

"Kalau ruas tol Tebingtinggi - Indrapura sudah memang sudah bisa dilalui kita sudah lakukan uji coba. Rencana besok akan dibuka, meski begitu kita masih menunggu arahan dari Kapolda dalam hal itu. Termasuk ruas tol Dolok Merawan Pematangsiantar apakah nanti akan digunakan atau tidak," ujarnya.