HETANEWS.com - Wakil Walikota terpilih Pilkada Siantar 2020 dr Susanti Dewayani berziarah ke makam almarhum Ir Asner Silalahi di Sampuran, Simalungun, Sabtu (19/2/2022).

dr Susanti datang bersama suami, Erizal Ginting dan menantu Boy Iskandar serta rombongan disambut oleh adik almarhum Ir Asner, Bolmen Silalahi yang datang bersama keluarga.

Di lokasi pekuburan, dr Susanti Dewayani tak kuasa menahan air mata saat menyentuh makam Wali Kota terpilih Pilkada Siantar itu.

Ia juga menaburkan bunga dan memanjatkan doa di makam Ir Asner yang letaknya berdekatan dengan makam abangnya almarhum Mangatur Silalahi.

"Visi misi Almarhum Ir Asner Silalahi untuk Siantar bangkit dan maju menjadi sebuah perjuangan yang harus kita lanjutkan," ucapnya.

dr Susanti akan dilantik oleh Gubernur Sumut sebagai Wakil Walikota Siantar sekaligus Pelaksana tugas (Plt) Walikota menggantikan almarhum Ir Asner Silalahi, pada Selasa 22 Februari 2022.

Susanti pun mengenang sosok Asner yang baik dan selalu memberikan semangat kepada dirinya. Paslon tunggal ini berhasil memenangkan Pilkada Siantar 2020.

"Walaupun beliau telah tiada, namun wajah beliau akan tetap ada di hati kita, di hati seluruh masyarakat Siantar," ungkapnya.

Susanti berharap keluarga besar Almarhum Ir Asner Silalahi tetap meneruskan perjuangan almarhum Ir Asner untuk kemajuan Kota Siantar.

"Mari melangkah kedepan. Itu juga yang membuat saya sadar, kita ingat cita cita beliau maka kita semua sabar untuk menanti pelantikan ini," imbuhnya.

Mewakili keluarga, Bolmen Silalahi menuturkan kesiapan keluarga Silalahi untuk mendukung dr Susanti sebagai kepala daerah nantinya.

"Namun ini lah rencana Tuhan dan kami percaya Ibu Susanti Dewayani mampu memimpin Kota Siantar. Kami keluarga dan Tim pemenangan siap mendukung pemerintahan yang Ibu pimpin nantinya,"ungkapnya.

Baca juga: Tangis Pecah Saat Sondi Silalahi Daftar Ke Hanura

Paslon tunggal Asner Silalahi - dr Susanti Dewayani menang dengan perolehan 87.773 suara, melawan Kotak Kosong dengan perolehan 25.560 suara pada Pilkada Siantar 2020.

Setelah pemungutan suara selesai digelar, Wali Kota Pematangsiantar terpilih Asner Silalahi (59) meninggal dunia karena sakit di RS Columbia Kota Medan, pada 13 Januari 2021.

Walikota terpilih itu menyusul kepergian abangnya almarhum Mengatur Silalahi yang meninggal dunia karena sakit di RS Kota Medan, pada saat pemungutan suara 9 Desember 2020.

Sebelum ke makam Ir Asner, dr Susanti berziarah ke makam ayahanda Erizal, almarhum H.Kurnia Ginting di TPU Jalan Pane, Kota Siantar.

Baca juga: dr-susanti-dewayani-akan-dilantik-sebagai-plt-walikota-sekaligus-wakil