Manfaat kembang sepatu selama ini lebih sering dijadikan sebagai bunga hias di rumah. Bentuknya yang indah dengan warna merah menyala membuat bunga kembang sepatu memang indah untuk hiasan. Namun di balik semua itu ternyata terdapat khasiat obat dari bunga sepatu ini.

Kembang sepatu (Hibiscus rosa sinensis) merupakan salah stau jenis tanaman hias yang sangat populer. Bahkan tumbuhan ini banyak ditemukan di pekarangan rumah karena mudah tumbuh.

Bunga kembang sepatu terbilang indah dengan beberapa warna yang bisa dihasilkan, baik yang merah, putih, kuning, pink atau orange. Bunga ini juga populer dengan sebutan wora-wari. Diterbitkan harapanrakyat.com

Belum banyak yang mengetahui manfaat kembang sepatu terutama dari kandungannya. Bagian bunga tanaman ini diketahui kaya dengan kandungan glucoside, hibiscin, peptin, gossy, anthocyanin dan asam amino.

Bagian daun dan akarnya juga mengandung protein, peroxidase, calcium oksalat dan lemak. Tanaman ini juga diketahui banyak mengandung mineral asam. Diantaranya ada asam sitrat, asam tartarat, asam malat dan allo-hidroksisitrat lakton asam.

  • Manfaat Kembang Sepatu untuk Kesehatan

Kandungan kimia dalam tanaman hias ini bersifat diuretik, choleretik dan sangat baik untuk mengatasi berbagai penyakit. Berikut beragam manfaat kembang sepatu untuk kesehatan yang belum banyak diketahui.

1) Menyembuhkan Sakit Kepala

Kandungan nutrisi dalam tanaman ini berkhasiat untuk meredakan dan mengatasi sakit kepala. Agar lebih efektif, rebus saja daun kembang sepatu dan airnya gunakan untuk diminum dan sebagai kompres.

2) Mengatasi Penyakit Gondokan

Penyakit gondokan atau gondok terjadi karena pembesaran kelenjar tiroid di sekitar leher. Penyakit ini bisa diatasi dengan herbal ini. Caranya, rebus saja bagian akar tanaman dan gunakan airnya untuk kompres.

3) Mengatasi Demam dan Panas Tinggi

Pengobatan tradisional juga kerap mengambil manfaat kembang sepatu untuk meredakan dan mengatasi demam maupun panas tinggi. Anda bisa rebus akar herbal ini lalu saring dan minumkan airnya ke orang yang sakit.

4) Mengusir Racun

Teh kelopak bunga kembang sepatu yang kaya anti-oksidan sangat berguna untuk mengeluarkan dan membuang racun dari dalam tubuh. Minuman ini juga ampuh menangkal kanker dan kadar kolesterol darah.

5) Mengatasi Batuk dan Sariawan

Manfaat kembang sepatu juga telah lama dipraktekkan para orang tua untuk meredakan sariawan maupun batuk. Untuk itu Anda bisa merebus beberapa lembar daun tanaman ini dan minum airnya.

6) Mengatasi Bronkhitis

Kandungan meneral dalam tanaman kembang sepatu juga ampuh mengatasi peradangan pada bronchus (bronkhitis). Anda bisa minum teh herbal ini dengan merebus bunga kembang sepatu dan minum airnya.

7) Membuat Kulit Lebih Cantik dan Sehat

Manfaat kembang sepatu untuk wajah dari kandungan zat minyaknya yang berguna untuk mengangkat sel kulit mati, membersihkan wajah dan menghaluskan. Sifat anti inflamasinya juga ampuh mengusir jerawat dan menangkal penuaan dini.

8) Mengatasi Penyakit Gonorrhea

Penyakit kencing nanah (Gonorrhea) juga bisa diatasi dengan herbal ampuh ini. Rebus saja bagian bunganya yang indah lalu saring dan minum airnya. Kandngan zat aktifnya berkhasiat menyembuhkan penyakit berbahaya ini.

9) Meredakan Premenstrual Syndrom (PMS)

Manfaat kembang sepatu pun ternyata berguna untuk kesehatan kaum hawa. Premenstrual Syndrom (PMS) atau gangguan saat menstruasi yang kerap dialami wanita bisa diatasi dengan tanaman hias ini. Kandungan bunga kembang sepatu yang bersifat menenangkan ampuh untuk meredakannya.

10) Langkah Mudah Cara Membuat Teh Bunga Kembang Sepatu

Untuk mengambil manfaat kembang sepatu Anda bisa membuatnya menjadi minuman teh yang berkhasiat obat. Cara mengolah kembang sepatu menjadi obat adalah dengan menggunakan bagian bunganya menjadi teh.

Untuk itu pilih bagian bunganya yang terlihat segar dan cantik sebanyak 3 tangkai lalu potong bagian kelopaknya. Lalu cuci hingga bersih.

Setelah itu siapkan alat masak yang sebaiknya terbuat dari tanah liat. Hindari memasak ramuan obat dengan panci aluminium karena justru bisa menghilangkan kandungannya.

Kemudian siapkan alat masak yang sebaiknya terbuat dari tanah liat. Hindari memasak ramuan obat dengan panci aluminium karena justru bisa menghilangkan kandungannya, sehingga khasiat dan manfaat kembang sepatu kurang optimal.

Setelah agak dingin tambahkan madu dan perasan jeruk nipis. Lalu diminum saat masih hangat. Anda juga bisa menggunakan air rebusan untuk mencuci muka maupun untuk mengompres bagian tubuh yang sakit.

Itulah berbagai manfaat kembang sepatu untuk kesehatan maupun kecantikan tubuh yang selama ini mungkin belum banyak diketahui orang. Semoga informasi ini berguna dan menambah referensi Anda.