Tepergok Korban, Maling Motor di Medan Babak Belur Dihajar Warga

Sunggal, hetanews.com - M Risky Iskandar (22) warga Jalan Srigunting, Gang Srigunting, Kecamatan Medan Sunggal babak belur dihajar warga Jumat (30/10/2020). Risky dihajar warga setelah kedapatan mencuri sepeda motor milik Darwin Simarmata (28) di area parkir Red Doorz, Simpang Pos, Jalan AH Nasution Medan.
Kapolsek Delitua, AKP Zulkifli Harahap mengatakan penangkapan pelaku berawal saat Risky bersama dua orang rekannya beraksi mencuri sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi BK 4801 AIT di parkiran Red Doorz. Malang, aksi pelaku diketahui korban dan langsung berteriak maling.
"Teriakan korban mengundang perhatian warga dan selanjutnya mengamankan pelaku. Warga yang emosi kemudian menghajar pelaku hingga babak belur," ucapnya.
Personel Unit Reskrim Polsek Delitua yang mendapatkan informasi, kemudian turun ke lokasi untuk mengamankan pelaku. Sementara, dua orang rekannya berhasil melarikan diri dari kejaran warga.
"Warga diamankan di Pos Pam Swakarsa di Jalan AH Nasution dan dibawa ke Mapolsek Sunggal. Sementara dua rekan pelaku masih dalam pengejaran," ucapnya.
sumber: inews.id
Komentar 0
ARTIKEL TERKAIT
Melawan Saat ditangkap dua Resedivis ini dilumpuhkan Polisi - 3 months ago
Polsek Delitua Ringkus Pelaku Pencurian Emas di Rumah Warga - 5 months ago
Cekcok Gegara Becak, Seorang Pria di Medan Tewas Ditikam - 7 months ago
Polsek Deli Tua Tembak Pencuri Sepada Motor - 10 months ago
Populer Hari ini
- #1 Diserahkan Ke Polisi Arif Mengaku Khilaf Dan Minta Maaf
- #2 Evi Novida Ginting Diberhentikan dengan Tidak Hormat, Begini Perjalanan Kasusnya
- #3 Jenazah Pramugari SJ182 Oke Dhurrotul Teridentifikasi
- #4 Rektor UHKBPNP Sanggam Siahaan Siap Divaksin
- #5 Misteri Wanita Tewas di Bali: Rumah Keluarga Sempat Diputari Gagak, Polisi Buru Pria Berjaket Merah
- #6 Misteri Wanita Tewas Bersimbah Darah di Kos di Denpasar, 10 Saksi Diperiksa
- #7 Gempa Sulbar, BMKG Minta Warga Tak Terpancing Isu 'Harus Keluar dari Mamuju'
- #8 Di Tengah Pandemi Pemandian Timuran Dipadati
- #9 Jokowi Teken Perpres, Ada Program Latih Warga Polisikan Terduga Ekstremisme
- #10 Deddy Corbuzier Nyinyirin Peramal yang Sebut Jokowi Bakal Lengser di 2021
pilkada sumut
KPU Tetapkan Asner Susanti Pemenang Pilkada Siantar - 1 month ago
Golput Menang di Pilkada Medan - 1 month ago
Muhajidin Nur Hasim Laporkan Intimidasi Ormas ke Bawaslu - 1 month ago