Seorang Ustaz Ditusuk saat Beri Ceramah Peringatan Maulid Nabi di Aceh

Aceh, hetanews.com - Seorang ustaz bernama Maulana Zaid ditusuk oleh seorang pria saat memberikan ceramah dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Husna, Desa Kandang Mbelang Mandiri, Kecamatan Lawe Bulan, Aceh Tenggara.
Dirreskrimum Polda Aceh, Kombes Sony Sanjaya, membenarkan insiden penusukan itu. Ia mengatakan pelaku sudah ditangkap.
“Pelaku berinisial MA (37), sudah ditangkap pukul 22.45 WIB," kata Sony.
Sony menambahkan penusukan itu terjadi pada Kamis (29/10) sekitar pukul 21.30 WIB. Akibat peristiwa itu, Ustaz Zaid mengalami luka dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.
Lebih lanjut, Sony mengaku dirinya belum mengetahui motif penusukan itu. “Menunggu hasil pemeriksaan tentang motif. Penyidik sedang melakukan pemeriksaan motif pelaku,” tutup dia.
sumber: kumparan.com
Komentar 0
ARTIKEL TERKAIT
Ngeri Penusukan Ustaz Saat Peringatan Maulid Nabi - 2 months ago
Populer Hari ini
- #1 Cerita Asrul Honda Beat HP Xiaomi Hilang Percuma Lapor Polisi
- #2 Peluang Putra Sulung Almarhum Asner Menjabat Wakil Walikota
- #3 Diserahkan Ke Polisi Arif Mengaku Khilaf Dan Minta Maaf
- #4 Dinyatakan Bersalah Plagiat Diri Sendiri, Rektor USU Terpilih Akan Banding
- #5 Ayah Pergoki Putrinya Berduaan di Kamar Hotel dengan Seorang Pemuda, Pelaku Ngaku Sudah Berhubungan
- #6 Geger Akun FB Warga Sukabumi Unggah Hina Wafatnya Syekh Ali Jaber
- #7 Alat Tes Corona GeNose Rp 62 Juta/Unit, Hasilnya Bisa buat Syarat Wira-wiri?
- #8 Menkes AS Mundur, Ingatkan Trump Rusuh Capitol Nodai Warisan Pemerintahan
- #9 Senin Depan, Pemko Medan Kembali Berlakukan WFH
- #10 Puput Lepas Karier dari Polwan untuk Ahok
pilkada sumut
KPU Tetapkan Asner Susanti Pemenang Pilkada Siantar - 1 month ago
Golput Menang di Pilkada Medan - 1 month ago
Muhajidin Nur Hasim Laporkan Intimidasi Ormas ke Bawaslu - 1 month ago