‘Laga Kambing’ dengan Truk Tangki Aquafarm, Pengendara CB150 R Tewas Mengenaskan

Simalungun, hetanews.com - Kecelakaan maut kembali terjadi, di jalan lintas, Siantar – Medan, kilometer 13-14. Kali ini, seorang pengendara Honda CB 150 R, meregang nyawa usai bertabrakan dengan mobil truk tangki, pengangkut ikan milik Aquafarm, pada Rabu (2/6/2020) malam, lalu.
Menurut keterangan Unit Laka Polres Simalungun, pada Rabu (3/6/2020), menyebutkan, insiden naas tersebut berawal saat pengendara Honda CB 150 R, BK 5363 WAU yang dikemudikan Agus Andika (19), warga Huta ll, Nagori Padang Mainu, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun ini, melaju dari arah Pematangsiantar menuju Medan.
Namun naas, ketika melaju dengan kecepatan tinggi dan mendahului kendaraan yang ada di depannya, dengan mengambil jalur kanan, justru korban tidak memperhatikan sebuah truk tangki jenis Mitsubishi BK-9228-TS, pengakut ikan, di depanya.
Kecelakaanpun terjadi, hingga mengakibatkan korban terhempas dan terseret, di badan jalan hingga beberapa meter. Korbanpun tewas ditempat kejadian dengan luka yang cukup parah.
Sementara itu, supir truk tangki, yang tidak disebutkan namanya, melarikan diri usai kejadian. Sedangkan kernet truk, bernama Murin Nainggolan (65), warga Parsaoran Ajibata, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir, berhasil diamankan.
"Usai kejadian, korban meninggal di lokasi kejadian, sedangkan supir truk tangki malarikan diri usai kejadian. Sedangkan penumpang truk ( kernet,red) sudah kita amankan untuk kita mintai keteranganya,"kata Kanit Laka, Ipda Ramadhan.
Setelah melakukan olah TKP, selanjutnya petugas unit Laka Polres Simalungun, mengevakuasi jasad korban ke Ruang Forensik RSUD Djasamen Saragih Siantar, untuk divisum.
Komentar 0
Artikel Terkait
Populer Hari ini
- #1 Pak Kapolres, Masyarakat Mulai Curiga Ada Aliran Dana Dari Judi Gelper
- #2 Kejari Siantar Mulai Naikkan Status Sejumlah Lapdu Korupsi
- #3 Kisah Ari Wibowo dan Alasannya Pindah Agama di Usia 10 Tahun
- #4 Boeing 737 MAX Mendarat Darurat, TKW Asal Sumut Dibunuh di Malaysia
- #5 Suami-Istri Meninggal Kena Corona Selang 13 Hari, Cerita di Baliknya Bikin Haru
- #6 Mengapa China Menang Melawan India
- #7 Duterte Puji Keamanan Vaksin Sinovac: Belum Ada Laporan Kematian
- #8 Bayi 11 Bulan Korban SJ-182 Itu Terbang Bersama Ibu dan Kakaknya untuk Beri Kado kepada sang Ayah
- #9 Tidak Benar Nina Wati Lakukan Pungli
- #10 Mendes PDTT Moratorium Pendaftaran Pendamping Desa
pilkada sumut
KPU Tetapkan Asner Susanti Pemenang Pilkada Siantar - 1 month ago
Golput Menang di Pilkada Medan - 1 month ago
Muhajidin Nur Hasim Laporkan Intimidasi Ormas ke Bawaslu - 1 month ago