Pimpinan DPRD Minta Mobil Dinas Baru, Sementara Jalan di Kelurahan Kupak kapik

Siantar, hetanews.com - DPRD Pematangsiantar telah mengusulkan pembelian 3 unit mobil dinas baru senilai Rp 1,8 Miliar dalam APBD 2020. Sementara beberapa ruas jalan di kelurahan kondisinya kupak-kapik dibiarkan selama bertahun-tahun.
Peruntukan APBD untuk kepentingan pembangunan yang lebih prioritas masih jauh dari harapan. Itu terlihat dari usulan Anggota DPRD untuk pembelian 3 mobil pimpinan dewan.
Hal itu pun disoroti oleh banyak pihak dan mengkritik adanya pemborosan anggaran sebesar Rp 1,8 Miliar untuk pembelian mobil baru, yang sebelumnya masih ada 3 mobil dinas yang laik pakai.
Sementara kondisi dilapangan, tepatnya di Jalan Pattimura, Silomangi, Kelurahan Mekar Nauli Kecacamatan Marihat, masih ditemui beberapa titik ruas jalan yang kondisinya berlobang. Warga setempat mengeluhkan kondisi jalan yang sudah menahun dibiarkan.
"Lebih setahun kondisinya rusak. Belum lama ini, kami juga mengusulkan perbaikan jalan itu dalam Muskel [Musyawarah Kelurahan]. Tapi realisasinya belum ada," ujar salah seorang pegawai Kelurahan Mekar Nauli, F Simanjuntak, Selasa (3/12/2019).
Tak hanya di Kelurahan tersebut, jalan menuju kampung Gunung, kelurahan BP Nauli, yang dapat ditempuh dari Silomangi juga mengalami kondisi yang serupa. Beberapa ruas jalan tampak tidak mulus. Banyak permukaan jalan yang kupak-kapik.
"Kalau jalan ini sudah lama rusak. Mungkin karena kampung Gunung ini dianggap pelosok, makanya dibiarkan saja kek gini. Kalau [jalan] di kota sana, mulus-mulus, di sini cuma ladang-ladangnya, makanya gak ada diperhatikan," ujar salah seorang Ibu, ditemui saat hendak berjalan ke ladangnya.
Warga lain, yang disinggung terkait pembelian mobil dinas pimpinan dewan dengan kebutuhan prioritas untuk pembangunan jalan hanya bisa pasrah.
"Mereka kan dipilih rakyat, iya mereka bekerja untuk rakyat lah. Gak tahu-tahu lah aku itu [Pembelian mobil dinas], orang [Anggota DPRD] itu lah itu, kalau kami rakyat ini apalah," pungkas Andi Susanto (59).
Baca juga: DPRD Ajukan Pembelian 3 Mobil Dinas Pimpinan Dewan
Komentar 0
ARTIKEL TERKAIT
Populer Hari ini
- #1 Cerita Asrul Honda Beat HP Xiaomi Hilang Percuma Lapor Polisi
- #2 Peluang Putra Sulung Almarhum Asner Menjabat Wakil Walikota
- #3 Ayah Pergoki Putrinya Berduaan di Kamar Hotel dengan Seorang Pemuda, Pelaku Ngaku Sudah Berhubungan
- #4 Dinyatakan Bersalah Plagiat Diri Sendiri, Rektor USU Terpilih Akan Banding
- #5 Geger Akun FB Warga Sukabumi Unggah Hina Wafatnya Syekh Ali Jaber
- #6 Alat Tes Corona GeNose Rp 62 Juta/Unit, Hasilnya Bisa buat Syarat Wira-wiri?
- #7 Menkes AS Mundur, Ingatkan Trump Rusuh Capitol Nodai Warisan Pemerintahan
- #8 Diserahkan Ke Polisi Arif Mengaku Khilaf Dan Minta Maaf
- #9 Puput Lepas Karier dari Polwan untuk Ahok
- #10 Senin Depan, Pemko Medan Kembali Berlakukan WFH
pilkada sumut
KPU Tetapkan Asner Susanti Pemenang Pilkada Siantar - 1 month ago
Golput Menang di Pilkada Medan - 1 month ago
Muhajidin Nur Hasim Laporkan Intimidasi Ormas ke Bawaslu - 1 month ago