Kapal Tenggelam Disambar Petir di Nias Selatan, 1 Nelayan Meninggal, 4 Hilang

Nias selatan, hetanews.com - Satu unit kapal nelayan tenggelam setelah disambar petir di perairan Nias Selatan, Sumut. Seorang anak buah kapal (ABK) meninggal dunia, sedangkan 4 orang lainnya masih hilang.
Kapal yang tenggelam yakni KM Restu Bundo GT 5. "Kapal tersambar petir di perairan sekitar Desa Labuhan Hiu, Kecamatan Pulau Batu Timur, Kabupaten Nias Selatan pada Selasa (19/11)," kata Komandan Pos SAR Nias, Sukroadi Satrawijaya, Jumat (22/11).
Sebelumnya, KM Restu Bundo berangkat dari pelabuhan Sibolga, Minggu (17/11). Di kapal itu terdapat 7 Nelayan asal Sibolga. Mereka melaut untuk mencari ikan di sekitar Pulau Pini.
-
Kronologi Kejadian
Pada Selasa (19/11), KM Restu Bundo terkena sambaran petir di tengah laut. Kapal itu terbakar dan tenggelam. Dua di antara 7 nelayan yang ada di dalam kapal mampu menyelamatkan diri, yakni: Yanto (40) dan Hutahuruk alias Wak Kuru (36). Mereka berenang sekitar 2 Jam ke pulau.
"Korban selamat berenang ke tepian menggunakan jeriken. Mereka kemudian melaporkan kejadian itu ke pos TNI AL Pulau Pini," jelas Sukroadi.
Nelayan setempat menemukan seorang korban atas nama Ama Eno Zebua (35). Dia mengalami luka bakar dan tidak mampu bertahan.
"Korban meninggal dunia ditemukan nelayan, kemudian dievakuasi ke tempat 2 orang yang selamat. Selanjutnya dievakuasi ke Pulau Tello. Sekarang korban berada di Puskesmas Pulau Tello untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan dan visum," imbuh Rescuer Pos SAR Nias, Iman Jaya Zega.
-
Identitas 4 Nelayan Hilang
Sementara empat nelayan masih hilang. Keempatnya dikenal dengan nama Barat (50), Meti (40), Dar (40), dan Parman (40).
Petugas dari Pos TNI AL bersama nelayan setempat sudah berupaya mencari mereka. Namun, keempatnya belum ditemukan. Mereka kemudian berkoordinasi dengan ke Pos SAR Nias. "Pencarian masih dilakukan," sebut Iman.
Sumber: merdeka.com
Komentar 0
Artikel Terkait
Populer Hari ini
- #1 Viral Seorang Ibu Pukuli dan Ancam Sayat Wajah Anaknya Karena Tak Diberi Uang Belanja oleh Suaminya
- #2 Asa Ayah Korban Penembakan Cengkareng Tak Mau Bripka CS Dihukum Mati
- #3 Bus Tabrak Kios, Sopir Tahu Setelah Kerumunan Warga
- #4 Cerita Manto, Babak belur Usai Terima Telepon ‘Misterius’
- #5 Seorang Kakek Terlibat Pencabulan, Terancam 5 Tahun Penjara
- #6 3 Pengedar Narkoba di Binjai-Deli Serdang Ditangkap, 6 Kg Sabu Disita
- #7 Bagaimana Memulai Gaya Hidup Sehat?
- #8 Bersinergi Membangun Optimisme Ekonomi
- #9 Sebelum Dipecat Demokrat, Jhoni Allen Disebut Bertemu SBY
- #10 Kenapa Keterlibatan Putra Mahkota dalam Pembunuhan Khashoggi Disebut Bisa Guncang Arab Saudi?
heta bicara
Momentum Hari Pers Nasional - 2 weeks ago
(Hadirnya) Negara Dalam Kesengsaraan Pandemi - 2 months ago