Cakapkan Pembangunan Daerah, Pemkab Tobasa Undang Pers

Tobasa,hetanews.com- Pemerintah Kabupaten Toba Samosir (Pemkab Tobasa) yang diwakli Kadis Kominfo setempat, Lalo Simanjuntak, menyampaikan, sesuai amanat UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP), mewajibkan pemerintah daerah menjalankan semangat keterbukaan informasi publik dalam penyebarluasan informasi pembangunan daerah. Keterbukaan informasi publik, merupakan salah satu indikator pemerintah daerah telah menjalankan amanat UU tersebut.
"Amanat UU tersebut, menjadi kewajiban badan publik yaitu pemerintah daerah, berikut dengan perangkat daerahnya untuk bisa melaksanakan atau mengimplementasikan semangat keterbukaan informasi publik penyebarluasan informasi pembangunan daerah, agar bisa diakses masyarakat luas,"ujarnya saat membuka kegiatan temu pers, di ruang panatapan rumah dinas Bupati Tobasa, Kamis (11/10/2018).
Turut hadir, Kadis Pendidikan, Parlinggoman Panjaitan, Kadis PUPR, Darmin Sagala, Kadis Tarukim, Jonni Lubis, Kadis Koperindag, Marsarasi Simanjuntak , Kadis Kebudayaan dan Pariwisa, Audi Murphi Sitorus.
Kadis Tarukim dalam pemaparannya, menyatakan, prioritas kinerja di tahun 2019 adalah, penataan daerah wisata Ajibata, penataan kawasan rest area Lumban Pea, penataan taman kota Balige, penataan kota Balige, pengolahan air limbah rumah tangga, pembangunan sanimas, pengembangan kawasan pemukiman dan program akses pembangunan jalan desa.
Sementara Kadis Koperindag, menyatakan, di tahun 2019 yang akan datang, ada 3 program unggulan yang nantinya dapat mendongkrak ekonomi dan pendapatan masyarakat di kabupaten Tobasa, merepitalisasi pasar-pasar yang ada di kabupaten itu, pengembangan industri kreatif dan UKM berbasis kearifan lokal, dan pembangunan instalasi listrik, sehingga kedepannya seluruh wilayah kabupaten Tobasa sudah mendapat pasokan aliran listrik.
Kadis Pariwisata menyatakan, penataan berkelanjutan kawasan wisata di Tobasa, menjadi prioritas kerja di tahun 2019 yang akan datang.
"Penyelenggaraan event - event kepariwisataan akan dilakukan sesering mungkin untuk mengenalkan daerah-daerah wisata yang ada di Tobasa ini. Selain itu, kita akan berusaha untuk membenahi fabilitas-fasilitas yang dibutuhkan untuk menunjang industri pariwisata, bisa semakin berkembang,"paparnya saat menjadi nara sumber dalam kegiatan temu pers tersebut.
Pada kesempatan tersebut, Audi, mengajak seluruh media agar mengambil peran dalam mempublikasikan semua program kerja di Pemkab Tobasa agar dapat diketahui masyarakat luas.
"Banyak yang sudah dicapai oleh Pemkab Tobasa, tetapi masih banyak juga yang harus dibenahi agar visi Tobasa Hebat 2021 dapat terwujud dengan baik,"tutup Bupati Tobasa, Darwin Siagian.
Komentar 0
Artikel Terkait
Temu Pers, Bupati Tobasa: Kami Tidak Anti Kritik - 2 years ago
Lagi, Dosmar Banjarnahor Tak Hadiri Temu Pers - 3 years ago
Temu Pers Pemkab Humbahas, Para Wartawan Walk Out - 3 years ago
Sekda Siantar: Kalau Tak Mau Diingatkan, Hajar - 3 years ago
Populer Hari ini
- #1 Fakta Baru, Titipan Alat Mandi dan Obat Ternyata Jadi Penyebab Dua Gadis Dihabisi Aipda Roni Saputra
- #2 Bupati: Saya Tidak Akan Campuri Urusan Pemkot Sibolga, Tetapi Kalau Teman Diganggu Saya Tidak Diam
- #3 Siantar Terdepak Dari 10 Besar Kota Toleran, Hefriansyah "Itukan Tidak Kerjaan Aku Sendiri"
- #4 Alhamdulillah, Zona Merah Turun Drastis, DKI Jakarta-Jatim Bebas
- #5 60 Persen Warga Siantar Marimbun Mencari Nafkah Dari Sektor Pertanian
- #6 2 Orang di Sumut Positif Corona Meski Sudah Disuntik Vaksin
- #7 Bobby Akan Kembalikan Bangunan Lama di Kesawan Medan untuk Tempat Wisata
- #8 Polres Siantar Bentuk Tim Khusus Untuk Penyelidikan Dugaan Pembunuhan Terhadap Mantan Sekda
- #9 Kata Pria Lombok yang Viral Ajak Bule Cantik Tinggal di 'Gubuk' Pascamenikah
- #10 Makin Panas! Jhoni Allen Buka Suara Anggap SBY Kudeta Anas Urbaningrum
heta bicara
Momentum Hari Pers Nasional - 3 weeks ago
(Hadirnya) Negara Dalam Kesengsaraan Pandemi - 2 months ago