Polres Siantar Tangkap Acai, Barbut 1 Paket Sabu

Siantar, hetanews.com - Hendra Syaputra (44) alias Acai, warga Jalan Tanah Jawa Belakang, Kelurahan Melayu, Kecamatan Siantar Utara, tak berkutik ketika petugas menyaru pembeli narkoba.
Ia diamankan dari Jalan Lokomotif, Gang Kuil, Kelurahan Melayu, Minggu (22/07/2018) sekira pukul 03.10 WIB, setelah polisi menerima informasi bahwa di daerah tersebut kerap terjadi transaksi narkoba.
Kemudian polisi melakukan penyelidikan dan menyaru sebagai pembeli (undervover buy).
“Petugas menanyai di mana sabu dan pelaku mengatakan ada di tangga tak jauh dari tempatnya berada. Saat itu juga kita tangkap dan ia mengakui sabu itu miliknya,” kata Kasat Narkoba AKP Erwin Tito Harahap, Selasa (24/7/2018).
Lanjut Tito mengatakan, dari tangan pelaku petugas mengamankan 1 paket narkoba jenis sabu dengan berat 0.23 gram, 1 buah potongan plastik warna merah dan 1 unit handphone (HP) merk Nokia.
Pelaku yang kesehariannya jualan bakso itu pun kemudian digelandang ke Mapolres Siantar untuk menjalani serangkaian pemeriksaan lebih lanjut.
"Pelaku sudah kami tahan. Kini kami masih mendalami kasus ini guna untuk pengembangan pelaku lain,” kata Tito.
Komentar 0
Artikel Terkait
Polda Sumut Musnahkan 205 Kg Sabu dari 66 Kasus - 3 hari yang lalu
Selipkan 1,3 Kg Sabu dalam Sandal, 2 Wanita Asal Bireun Diciduk di Bandara Kualanamu - 1 minggu yang lalu
Dua Calon Penumpang Bawa Sabu Warga Sumsel - 1 minggu yang lalu
Bawa 2 Kg Sabu dalam Sepatu, 2 Pria Ditangkap di Bandara Kualanamu - 1 minggu yang lalu
Bareskrim Ungkap Kasus Narkoba Jaringan Sumatera-Malaysia, Sita 42,3 Kg Sabu - 2 minggu yang lalu
Polisi Gagalkan Penyelundupan 42 Kg Sabu dan 85 Ribu Ekstasi Jaringan Malaysia - 2 minggu yang lalu
Populer Hari ini
- #1 KKB Perkosa Gadis-Gadis Desa di Beoga, Pendeta: Kampung Kami Sudah Hitam Sekarang
- #2 7 Fakta Keluarga Pasien Tega Aniaya Perawat RS Siloam
- #3 Kisah Memilukan Suamiku Adalah Menantuku Sendiri
- #4 Bobby Buka Suara soal Wartawan Dihalau Paspampres-Polisi
- #5 Jason Tjakrawinata Minta Maaf Aniaya Perawat Siloam
- #6 Utang Luar Negeri RI Kini Rp 6.217 T, Bisakah Pemerintahan Jokowi Membayarnya?
- #7 Jubir Jokowi Jawab Isu Mendikbud Nadiem Makarim Kena Reshuffle
- #8 MotoGP: Marquez Merasa Lambat dan Khawatirkan Kondisi Lengan
- #9 Hasil Pertemuan Biden-Suga: AS-Jepang Bersatu Lawan China
- #10 Fajar Umbara Mendekam di Penjara karena Kasus Kekerasan, Ini Kata Anggy Umbara
heta bicara
Mengenal Teknologi Israel, Cellebrite, Mampu Bobol 8.000 Peralatan Elektronik - 1 minggu yang lalu
Dari Seorang Penjaga Warnet, Ide Tokopedia Terlahir Tuk Jadi Terbesar di Indonesia - 1 bulan yang lalu
Momentum Hari Pers Nasional - 2 bulan yang lalu
Tuntutan Hadirnya Partai Politik Alternatif Kaum Muda Milenial - 2 bulan yang lalu
Para Swing Tradder Yang Mulai Mengkhawatirkan Masyarakat Pasar Modal - 3 bulan yang lalu