Tanjungbalai, hetanews.com- Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kota Tanjungbalai kembali digelar pada tahun 2018.
Pembukaan diawali pawai taaruf dimulai dengan defile bendera yang diikuti para siswa siswi serta drum band.
Pawai keagamaan dimulai dari Mesjid Raya menuju Lapangan Sultan Abdul Jalil sejauh 1 kilometer.
Pawai taaruf diikuti 6 Kecamatan se Kota Tanjungbalai, OPD, siswa-siswi tingkat SMP dan SMA/SMK serta tenaga kesehatan.

MTQ Ke 50 Kota Tanjungbalai diikuti 201 kafilah kecamatan. Dengan rincian, Kecamatan Teluk Nibung 40 kafilah, Sei Tualang Raso 37 kafilah, Datuk Bandar 32 kafilah, Datuk Bandar Timur 32 kafilah, Tanjungbalai Selatan 29 kafilah dan Tanjungbalai Utara 31 kafilah.
Hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda), Abdi Nusa bersama Forkopimda di antaranya Ketua DPRD Bambang Harianto, Ketua Pengadilan Agama Abdul Rauf serta perwakilan dari Polres Tanjungbalai, Lanal TBA dan Kodim 0208/AS.
MTQ Tanjungbalai tahun 2018 yang berlangsung di Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah di mulai tanggal 8-11 Mei 2018 itu secara resmi dibuka Wali Kota, M Syahrial.
Komentar